Perkembangan Pesat Kemajuan Teknologi Digital dan Pengaruhnya Bagi UMKM

Perkembangan Pesat Kemajuan Teknologi Digital dan Pengaruhnya Bagi UMKM
Perkembangan Pesat Kemajuan Teknologi Digital dan Pengaruhnya Bagi UMKM (image source: kompas.com)

Konten Gaptek – Kemajuan teknologi yang seperti tiada habisnya dari tahun ke tahun sangat berdampak besar bagi segelintir masyarakat. Khususnya bagi para pelaku UMKM, yang mana kalau dahulu mereka hanya bisa memasarkan produk secara langsung kepada orang, namun kini berkat teknologi, perlahan para pelaku UMKM pun sudah mulai melek untuk memanfaatkan hal ini guna memasarkan produknya secara online melalui sosial media ataupun platform marketplace.

Kehadiran teknologi informasi yang dilengkapi dengan internet yang telah merata hingga pelosok negeri, membuat UMKM bisa menjangkau lebih jauh produknya agar bisa dilihat oleh masyarakat yang tak hanya tinggal di kota saja, melainkan yang berada di pedesaan pun bisa melihatnya. Aku berharap dengan demikian bisa mengembangkan usaha UMKM berkali-kali lipat dari sebelumnya.

Sebagai warga Negara yang baik, sudah seharusnya kita selalu mensupport para pelaku UMKM di negeri ini, sebab UMKM inilah yang juga turut memajukan roda perekonomian bangsa. UMKM bisa menjadi wadah serta solusi bagi mereka yang belum memiliki pekerjaan. Tentunya selain masyarakat, pemerintah pun harus mendukung pelaku UMKM, misalnya dengan membuat pelatihan khusus terkait penggunaan teknologi digital untuk mengembangkan produk UMKM.

Karena peluang yang bisa dimanfaatkan dari kemajuan teknologi amatlah besar, sebab apabila mereka telah melek digital, maka mereka pun dapat memperluas pasar penjualan produknya serta meningkatkan peluang produknya dibeli oleh masyarakat. Aku pribadi kerap kali membeli beberapa produk berupa pakaian di UMKM Indonesia, sebab aku merasa bangga bisa turut membantu UMKM dan memakai produk buatan mereka.  

Namun sampai saat ini sepertinya belum sepenuhnya para pelaku UMKM di Indonesia merambah ke dunia online. Hal ini disebabkan masih minimnya pendampingan dari pemerintah terkait pemahaman tentang teknologi digitalisasi, juga media sosial sebagai sarana mempromosikan produk. Itulah mengapa alasannya pemerintah harus aware kepada pelaku UMKM, demi kemajuan dan SDM yang lebih baik.

Perkembangan Pesat Kemajuan Teknologi Digital dan Pengaruhnya Bagi UMKM
image source: ukmindonesia.id

Pengaruh digitalisasi bagi UMKM sangatlah besar apabila teknologi yang semakin maju ini digunakan secara benar. Tak sedikit juga UMKM yang telah sukses dan meraih penghasilan besar berkat memanfaatkan peluang teknologi yang ada. Tentunya hal ini tak lepas dari dukungan berbagai pihak termasuk pemerintah maupun lembaga swasta yang seperti sudah aku katakan sebelumnya yakni memberikan pelatihan atau pembinaan usaha dengan memanfaatkan teknologi yang ada.

Untuk bisa memasarkan produk UMKM secara online pun tidak wajib untuk memiliki website penjualan sendiri kok. Sebab, saat ini ada banyak situs-situs online untuk berjualan online yang menghubungkan antara penjual dan pembeli. Sehingga pembeli dan penjual akhirnya bisa saling bertransaksi di satu tempat tanpa harus bertemu.

Penggunaan teknologi ini juga yang bisa mempermudah kegiatan operasional seperti mempercepat pekerjaan, menjangkau banyak orang dengan mudah, efisien waktu, serta memangkas dana. Dengan begini kegiatan pemasaran akan berjalan lebih efektif dan efisien.

Nah, makanya penting banget setiap pelaku UMKM mengerti dan mulai menerapkan teknologi digital untuk menjalankan bisnis UMKM miliknya.

JNE Selalu Mensupport Pelaku UMKM Indonesia Melalui Program CSR

Perkembangan Pesat Kemajuan Teknologi Digital dan Pengaruhnya Bagi UMKM
JNE mensupport UMKM

Tak mau ketinggalan, JNE sebagai perusahaan nasional logistic yang berfokus dalam distribusi barang turut andil untuk mensukseskan UMKM Indonesia dan memberikan pelayanan terbaiknya buat UMKM. Dalam hal ini JNE membantu untuk mengirimkan produk/barang para pelaku UMKM agar bisa sampai kepada pembeli. Tak hanya itu saja, JNE juga memiliki berbagai program yang turut membantu UMKM Tanah air.

Salah satunya seperti memberikan edukasi serta pelatihan kepada pelaku UMKM yang tersebar di penjuru negeri untuk lebih bisa memanfaatkan kemajuan teknologi digital yang ada bagi usaha mereka. JNE yang telah dipercaya masyarakat termasuk UMKM sebagai sarana pengiriman barang yang cepat dan aman.

Masih banyak beberapa program JNE yang turut mensukseskan UMKM Indonesia, diantaranya juga ada kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) yang berfokus pada berbagai bidang seperti pelestarian lingkungan, pengembangkan ekonomi desa, pelestarian budaya, olahraga, pendidikan, kesehatan, dll.

JNE juga kerap kali turut membantu dalam berbagai kegiatan CSR seperti berbagi ribuan hewan kurban, memberikan beasiswa pendidikan untuk siswa SMK, mendukung olahraga nasional, menyalurkan bantuan untuk penanganan wabah virus corona, membantu proses penyaluran zakat kepada kaum dhuafa, dan berbagai kegiatan lainnya.

Seperti pada Idul Adha kemarin JNE pun menggelar acara rutin tahunan dengan memberikan sebanyak 29 ekor sapi dan 3 ekor kambing untuk dikurbankan yang bertempat di Taman Yatuna Soeprapto Soeparno, serta masih banyak lagi yang tersebar di sejumlah wilayah lainnya.

Kemudian juga JNE telah memberikan manfaat yang besar bagi kemajuan olahraga Indonesia. JNE sebagai sponsor utama tim Cosmo JNE memberikan apresiasi berupa bonus puluhan juta untuk para pemain dan pelatih yang tergabung dalam timnas futsal Indonesia.

Selanjutnya dalam hal membantu kegiatan sosial, JNE pernah membantu mengirimkan beras serta kebutuhan sehari-hari untuk para warga sekitar kelurahan pegangsaan dua. Bantuan tersebut tentunya bisa bermanfaat bagi para penerimanya.

Di sektor pendidikan, JNE pun pernah mengirimkan bantuan dari Ibu Vera Makki berupa sejumlah buku untuk menunjang proses belajar anak-anak di TK Ebenhaezer Saumlaki dan Paud Melati Children Centre Saumlaki, Ambon.

Dan yang paling hebatnya kemarin, yakni saat JNE memberangkatkan beberapa karyawannya untuk melaksanakan ibadah umroh ke tanah suci. Sungguh luar biasa sekali bukan. JNE memang sangat peduli akan kesejahteraan karyawannya, luar biasa pokoknya.

Itu hanya sebagian saja yang aku sebutkan beberapa kegiatan dan program CSR JNE, sebenarnya masih banyak lagi kegiatan positif yang JNE lakukan demi kemaslahatan bangsa.

Berbicara soal JNE, belum lama ini terdapat berita isu terkait penimbubunan distribusi beras bantuan sosial yang dilakukan oleh JNE di depan kantor JNE Depok. Nah, untuk masalah ini pihak JNE juga sudah klarifikasi buka suara dan mengatakan bahwa semua yang dilakukan tersebut telah sesuai dengan SOP penanganan barang rusak dan persetujuan antara ke-2 belah pihak. Sebab sepengetahuan ku pribadi, perusahaan sekelas JNE tidaklah mungkin melakukan hal yang merugikan masyarakat.

Justru malah sebaliknya, JNE tak henti-hentinya untuk menebar manfaat kepada umat yang mana memang ini sejalan dengan prinsip yang JNE pegang teguh yakni berbagi, memberi, dan menyantuni. Jadi jangan terlalu cepat menyimpulkan asumsi negatif kepada JNE ya teman-teman. Aku yakin sekali kok JNE adalah perusahaan yang amanah, karena JNE memiliki tagline Connecting Happiness yang artinya menyambung kebahagiaan kepada sesama umat.

Di zaman seperti ini kita harus bisa beradaptasi dengan teknologi yang sangat berperan penting dan tentunya juga kita harus lebih bijak bersosial media dengan menghindari berita seperti hoaks. Semoga saja UMKM di Negeri ini semakin sukses dan lebih melek teknologi untuk mendongkrak penjualan produknya dan menjadikan perekonomian Indonesia terus berkembang.

Buat #JNE juga pokoknya sukses selalu agar tetap bisa mensupport para pelaku UMKM. Bersama #JNEMajuIndonesia Aamiin.

Sekian ulasan kali ini, SEOmoga dapat bermanfaat.

Related Posts
Akmal Farabi
syailendra akmal farabi hanya seoarang blogger muslim beraqidah ahlusunnah wal jamaah dan bermazhab syafi'i yang ingin memberikan manfaat kepada orang lain melalui media blog sebagai sarana dakwah islamiyah. sebaik-baiknya manusia ialah yang bermanfaat untuk orang lain.

Related Posts

Post a Comment